Connect with us

Militer

Deputi V KSP Pimpin Rapat Koordinasi Evaluasi Tata Kelola Pertahanan dan Keamanan di Kawasan Timur Indonesia di Biak Numfor

BIAK, metroheadline.com – Rapat Koordinasi Evaluasi Tata Kelola Pertahanan dan Keamanan di Kawasan Timur Indonesia diadakan di hotel Swissbel Biak Numfor 3 Desember 2021. Rakor yang di Pimpin Deputi V KSP Jaleswari Pramodhawardani dan dihadiri Danrem 173/PVB, Kas Koopsau III dan Danguskamla 3 serta unsur pimpinan komando di Kawasan Timur dan Pusat Via Zoom yaitu Kas Kogabwilhan III, Kapusinfostrahan dan Dirjakstra Dirjen Strahan, Kemhan, Asisten Operasi Panglima TNI, Asisten Teritorial Panglima TNI, Paban 3 Bid Dagri, Mabes TNI, Dir Reskrim Um Polda Papua 10. Kabagops Binda Papua.

Turut hadir diruang rapat Tenaga Ahli Utama KSP Dr Theo Lataay, Sigit Pamungkas, Mufti Makarim, Sahli Komsos Koopsau III Letkol Kal Dedy Yulianto, Kasiren Korem 173/PVB dan Tenaga Ahli Muda Hilmi Kartasasmita dan Dina Rifqiana.

Dalam rapat koordinasi dipaparkan pertama oleh Kas Kogabwilhan III tentang situasi dan kondisi wilayah Kawasan Timur khususnya Papua dan Papua Barat via zoom, dilanjutkan paparan kedua oleh Kas Koopsau III tentang tantangan operasi yang dilaksanakan oleh Koopsau III, paparan ke tiga oleh Danrem 173/PVB tentang kegiatan operasi Satgas-satgas dibawah kendali Kodam Papua dan paparan oleh Danguskamla tentang operasi yang dilaksanakan Komando Armada III.

Terakhir paparan disampaikan oleh KabagOps Binda Papua via zoom, dalam kesimpulan rapat koordinas yang disampaikan oleh Deputi V KSP bahwa kerja keras TNI POLRI BIN dalam mendukung Inpres 09/2020 untuk mengamankan pembangunan kesejahteraan di Propinsi Papua dan Papua Barat serta menjaga di Kawasan Timur Indonesia secara keseluruhan. Selanjutnya ke depan integrasi kerja pertahanan dan keamanan dengan birokrasi sipil perlu terus disinergikan dimana kolaborasi dan komunikasi secara berkala menjadi sebuah kebutuhan dan keniscayaan.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

More in Militer